Text
Perancangan media promosi breescoot coffee lap. karya
Brewscoot Coffee merupakan usaha mikro kecil menengah (UMKM) di Padangpanjang yang bergerak di bidang penyajian kopi dengan konsep street coffee menggunakan vespa. Namun, dalam perkembangannya, Brewscoot Coffee menghadapi kendala dalam hal pemasaran, terutama dalam pemanfaatan media promosi yang efektif. Penelitian ini bertujuan untuk merancang strategi dan media promosi yang dapat meningkatkan keterlibatan konsumen serta memperluas pasar Brewscoot Coffee. Metode yang digunakan dalam perancangan ini meliputi observasi, wawancara, kuesioner, studi pustaka, dan dokumentasi. Analisis menggunakan metode SWOT dan AIDAS dilakukan untuk merancang strategi komunikasi visual dan verbal yang lebih efektif. Media promosi yang dikembangkan mencakup media cetak dan digital, seperti feed Instagram, video promosi, poster, desain kemasan, serta merchandise sebagai upaya membangun identitas merek. Hasil dari perancangan ini menunjukkan bahwa strategi promosi berbasis media sosial dengan pendekatan visual dan storytelling yang kuat dapat meningkatkan brand awareness serta engagement konsumen terhadap Brewscoot Coffee. Dengan adanya media promosi yang terintegrasi, Brewscoot Coffee diharapkan mampu bersaing dengan kompetitor dan memperluas jangkauan konsumennya.
Tidak tersedia versi lain