Text
Perancangan media informasi museum rumah kelhiran Bung Hatta dalam bentuk augmented reality : lap. karya
Museum Rumah Kelahiran Bung Hatta merupakan salah satu destinasi wisata Kota Bukittinggi yang berfungsi sebagai media pembelajaran bagi masyarakat dan wisatawan, sekaligus sebagai upaya untuk mengenang masa kecil Bung Hatta dan melestarikan Rumah Kelahiran Bung Hatta. Dengan adanya Museum Rumah Kelahiran Bung Hatta, masyarakat dan wisatawan dapat mengetahui bagaimana kediaman Bung Hatta dan momen – momen yang telah dialami oleh Bung Hatta. Namun dengan dijadikannya museum ini sebagai wisata edukasi, museum ini memiliki beberapa kekurangan dalam menyampaikan informasi tersebut seperti keterangan informasi yang pudar dan informasi yang disampaikan tidak jelas dan detail. Sehingga para pengunjung kesulitan untuk mengetahui informasi – informasi yang ada pada Museum Rumah Kelahiran Bung Hatta. Dengan adanya masalah tersebut, tujuan penciptaan ini agar meningkatkan penyediaan informasi pada museum sehingga masyarakat dapat lebih mengetahui informasi yang ada sekaligus meningkatkan pengalaman pengunjung dengan adanya informasi yang interaktif dan membantu pengunjung untuk lebih memahami informasi dengan menggunakan visual yang mudah di pahami. Metode perancangan yang digunakan adalah SWOT dan ditujukan kepada target audiens umum dan pelajar yang tertarik dengan ilmu sejarah serta mengikuti perkembangan teknologi. Setelah melakukan beberapa tahapan pengumpulan data. Data – data yang diperoleh dilanjutkan pada proses brainstorming karya dengan menyusun konsep visual dan konsep verbal pada media informasi yang dirancang. Hasil dari perancangan ini berupa Augmented Reality, e-book, infografis, poster, dan merchandise. Kata Kunci: Museum Rumah Kelahiran Bung Hatta, Media Informasi, Augmented Realit
Tidak tersedia versi lain