Text
Perancangan komik cerita rakyat “Legenda terbentuknya danau Singkarak: lap.karya
Legenda Danau Singkarak merupakan salah satu kisah tradisional yang bersal dari daerah Sumatera Barat, Indonesia. Legenda ini mencertikan asal – usul terbentuknya Danau Singkarak, yang merupakan danau terbesar kedua di pulau Sumatera setelah Danau Toba. Keterbatasan informasi dan kurangnya media informasi yang menarik sehingga menjadi salah satu faktor mulai berkurangnya minat masyarakat terutama anak remaja terhadap warisan budaya cerita tradisional ini sehingga cerita rakyat ini mulai memudar di masyarakat. Dari study kasus tersebut maka dilakukan proses analisa data menggunakan metode 5W + 1H. Hasil dari analisis data tersebut maka ditetapkan bauran media cetak sebagai jawaban dari permasalahan yang di angkat. Kemudian, rancangan media informasi komik cerita rakyat Legenda Danau Singkarak ini diharapkan mampu memberikan informasi mengenai cerita rakyat legenda Danau Singkarak kepada target audiens. Dari hal demikian maka bauran media cetak buku komik berfungsi untuk memberikan informasi secara narasi dengan tambahan visual ilustrasi kepada audiens sebagai gambaran cerita melaui adegan dan dialog. Bauran media cetak yang ditetapkan berupa buku komik, poster, banner, standing karakter, pin, sticker, dan keychain, sedangkan media audio visual yaitu motion graphic. Kata Kunci : Cerita Rakyat, Danau Singakarak, Komik, Legenda, Media Informasi
Tidak tersedia versi lain