Text
Pembelajaran sulam pada mata pelajaran desain dan produksi busana di SMK N 4 Pariaman : skripsi
Penelitian yang berjudul “Pembelajaran Sulam pada Mata pelajaran Desain dan Produksi Busana”, yang mengkaji tentang pelaksanaan pembelajaran sulam dan hasil pembelajar sulam peserta didik kelas XI Tata Busana di SMK N 4 Pariaman. Penelitian ini dilakukan menggunakan metode kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah; observasi, wawancara, dokumentasi, dan studi pustaka. Pelaksanaan pembelajaran sulam dibagi menjadi tiga tahapan yaitu membuka pembelajaran, kegiatan inti dan kegiatan penutup. Desain yang diterapkan oleh peserta didik bertemakan flora. Proses pembuatan sulam diawali dengan mempersiapkan alat dan bahan, membuat desain, dan menyulam bahan/kain. Hasil pembelajaran sulam ini mempengaruhi tiga ranah yaitu ranah kognitif terkait dengan pengetahuan siswa, ranah afektif terkait dengan sikap, dan ranah psikomotorik terkait dengan keterampilan yang dimiliki peserta didik. Kata Kunci: Pembelajaran Sulam, Hasil Belajar Sulam
Tidak tersedia versi lain