Text
Studi kasus ( desain dan metode )
Buku ini terdiri dari 6 bab dan dilengkapi dengan daftar pustaka, pada bab satu( pendahuluan) studi kasus sebagai strategi penelitian. Dalam buku ini di jelaskan beberapa karakteristik yang membedakan antara strategi studi kasus dengan strategi penelitian lainnya. Bab dua berisi tentang desainstudi kasus tunggal dan multi kasus. Dalam studi kasus ada 4 aspek kualitas desain yaitu vslidasi konstruk, validasi internal, validasi eksternal dan relibilitas. Bab tiga berisi persiapan pengumpulan data, ada beberapa yang perlu di perhstiksn persiapan pengumpulan data yaitu: menajukan pertanyaan, mendengarkan, penyesuaian diri dan fleksibilitas, memahami isu-isu yang aka di teliti serta mengurangi bias.
Bab empat tentang pelaksanaan pengumpulan data, yang harus ada dalam pengumpulan data yaitu 6 sumber bukti diantaranya: dokumentasi, rekaman arsip, wawancara, observasi langsung, observasi patisipann dan perangkat fisik. Selain itu yang harus perhatikan juga adalah 3 prinsip pengumpulan data yaitu: mengunakan multi sumber bukti, menciptakan data dasar studi kasus dan memelihara rangkaian bukti. Bab lima analisis bukti studi kasus yang membahas tentang, strategi analisis dominan dan bentuk-bentuk analisis kurang dominan. Bab enam berisi penulisan laporan studi kasus berisi audiens-audiens studi kasus, jenis -jenis laporan studi kasus, struktur laporan studi kasus, prosedur-prosedur pengerjaan laporan studi kasus dan yang membuat studi kasus dapat di contoh.
Tidak tersedia versi lain